Kantor Kelurahan Pasir Garam Resmi Diresmikan, Pemkot Pangkalpinang Dorong Peningkatan Pelayanan Warga

 

PANGKALPINANG,VISSIONNEWS.COM- Pemerintah Kota Pangkalpinang meresmikan Kantor Kelurahan Pasir Garam yang telah selesai direhabilitasi secara menyeluruh, Kamis (22/1/2026). Peresmian ini menjadi penanda berakhirnya kondisi kantor lama yang kerap terendam banjir dan mengalami kerusakan berat selama bertahun-tahun.

Wali Kota Pangkalpinang, Prof. Saparudin atau Udin, menegaskan bahwa pembangunan fisik harus sejalan dengan perbaikan kualitas pelayanan kepada masyarakat. Ia meminta seluruh aparatur kelurahan menjadikan kantor baru sebagai momentum meningkatkan kinerja dan kedekatan dengan warga.

“Gedung sudah bagus, sekarang yang terpenting bagaimana masyarakat dilayani dengan cepat, ramah, dan responsif. Bahkan, lurah harus mudah dihubungi jika warga membutuhkan,” ujar Udin dalam sambutannya.

Udin juga mengingatkan agar kelurahan aktif menyosialisasikan berbagai program layanan publik, termasuk layanan berobat gratis hanya dengan KTP yang telah diluncurkan Pemkot Pangkalpinang bersama Wakil Wali Kota Dessy Ayutrisna. Menurutnya, kelurahan berperan penting sebagai penghubung informasi antara pemerintah dan masyarakat.

Selain itu, Pemkot Pangkalpinang juga tengah mempersiapkan layanan kesehatan khusus lansia di atas 60 tahun melalui unit geriatri di RSUD Depati Hamzah yang akan dilengkapi dengan fasilitas kendaraan antar-jemput.

Sementara itu, Lurah Pasir Garam Fahlevi Pradidaya mengungkapkan bahwa kondisi kantor sebelumnya sangat memprihatinkan karena posisi bangunan lebih rendah dari lingkungan sekitar sehingga sering terendam banjir. Ia menyebut, proses menuju rehabilitasi gedung membutuhkan perjuangan panjang dan dukungan banyak pihak.

“Hampir tiga tahun kami mengajukan perbaikan. Alhamdulillah, dengan dukungan RT, anggota dewan, dan semua pihak, rehabilitasi akhirnya dimulai Agustus 2025 dan selesai Desember 2025,” jelas Fahlevi.

Ia menambahkan, gedung baru tersebut diharapkan menjadi wajah pelayanan Pemerintah Kota Pangkalpinang di tingkat kelurahan sekaligus pusat aktivitas warga.

Komitmen peningkatan pelayanan juga disampaikan Camat Pangkalbalam, Purnamawan. Meski kantor telah diperbarui, ia mengakui masih terdapat fasilitas pendukung yang menggunakan sarana lama. Namun, pihaknya berencana melakukan pembaruan secara bertahap sesuai kondisi keuangan daerah.

“Kami berharap ke depan fasilitas pendukung juga bisa ditingkatkan agar pelayanan kepada masyarakat semakin optimal,” katanya.

Menutup rangkaian peresmian, Wali Kota Udin berharap Kantor Kelurahan Pasir Garam tidak hanya berfungsi sebagai pusat administrasi, tetapi juga menjadi ruang kebersamaan masyarakat untuk kegiatan sosial dan keagamaan.

“Kelurahan adalah rumah kita bersama. Mari kita jaga, kita manfaatkan, dan kita jadikan tempat yang membawa manfaat bagi seluruh warga,” tutupnya.

Share

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *