FSPG Bersama Wartawan Pangkalpinang Bagikan 170 Paket sembako

Pangkalpinang,VissionNews.com- Pj Walikota Pangkalpinang menghadiri acara pembagian paket sembako yang diselenggarakan oleh Forum Sadaqah Pemuda Girimaya (FSPG) bersama Wartawan Kota Pangkalpinang, di Sekretariat FSPG, Rabu (17/01/2024).

Pj Walikota Pangkalpinang, Lusje Anneke Tabalujan mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh FSPG di Kelurahan Bukit Besar, Kecamatan Girimaya.

Ini merupakan kegiatan yang sangat luar biasa sekali dan patut dicontoh di Kecamatan dan Kelurahan lainnya yang ada di Kota Pangkalpinang.

“Sangat luar biasa sekali dan patut jadi contoh untuk kelurahan lainnya,” ucap Pj Lusje.

Selain itu, Pj Lusje juga mengucapkan banyak terima kasih kepada FSPG yang sudah berlangsung selama 4 tahun dalam kegiatan sosial seperti ini.

Ia menyebut, kegiatan ini sangat membantu sekali pemerintah dalam mengatasi stunting dan masyarakat yang kurang mampu di Kota Pangkalpinang.

Karena pemerintah juga ada keterbatasan-keterbatasan yang tidak bisa semuanya di handle oleh pemerintah.

Ia berharap semoga ada forum-forum lainnya yang tumbuh di kecamatan lainnya seperti forum yang ada di Girimaya ini.

“Sehingga banyak masyarakat yang terbantukan,” ujarnya.

Sementara itu, Nurhasan selaku Ketua FSPG mengucapkan terima kasih atas kehadiran Ibu Pj Walikota Pangkalpinang yang berkenan hadir di kegiatan pagi hari ini.

Hari ini, kami akan membagikan 170 paket sembako dibantu kawan-kawan wartawan Kota Pangkalpinang.

“Terima kasih banyak kawan-kawan wartawan yang sudah membantu kegiatan ini,” ucap Nurhasan.

Dikatakannya kegiatan ini rutin dilakukan setiap bulannya dan sudah berjalan selama empat tahun lebih.

“Mohon doanya agar kami selalu Istiqomah dan dapat menjadi wasilah dari Bapak/Ibu untuk berbagi,” tuturnya.

Nurhasan juga memaparkan FSPG ini terbentuk berawal dari kawan-kawan yang melihat ada warga yang terlantar di Bukit Besar, sehingga muncul lah ide-ide pembentukan FSPG.

Apalagi pihak kecamatan dan kelurahan sangat mendukung penuh serta membantu dalam kegiatan FSPG ini.

Tidak lupa kami juga mengucapkan banyak terima kasih khususnya kepada masyarakat di Kelurahan Bukit Besar yang sudah memberikan bantuan setiap bulannya.

Semoga berkah, sesuai dengan moto kelurahan Bukit besar “Bukan Siapa Yang Terbaik, Tapi Siapa Yang Mau Berbuat Baik”, ujarnya.

 

Share